Cara Evolusi Eevee di Pokemon Go Menjadi 3 Karakter Yang Berbeda
Cara
Evolution (Evolusi) Eevee di Pokemon Go Menjadi 3 Karakter Yang Berbeda. Di kesempatan
kali ini saya akan sedikit membahas mengenai evolusi salah satu pokemon, yaitu
Evee. Di versi Amerika dari anime Pokemon Eevee memiliki tiga evolusi dan
dimiliki oleh tiga bersaudara pemilik Eevee yang bernama Sparky, Rainer, dan
Pyro. Sparky adalah pemilik Jolteon,
Rainer pemilik Vaporeon, dan Pyro adalah pemilik Flareon.
Kekuatan masing-masing
Eevee tersebut berbeda-beda sesuai dengan namanya, berikut kekuatan Evolusi
Eevee:
1. Jolteon
Ini adalah
Eevee tipe Electric
2. Vaporeon
Ini adalah
Eevee tipe Air
3. Flareon
Ini adalah
Eevee tipe api
Pada saat
kita akan merubah evolusi Evee di game pokemon go, jika tidak merubah namanya
perubahan evolusi akan terjadi secara acak. Namun untuk merubah evolusinya
sesuai keinginan dapat dengan merubah nama dari Eevee tersebut sebelum
dilakukan evolusi.
Untuk merubah
evolusi Eevee di Pokemon Go sesuai dengan keinginan, kamu dapat mencobanya
dengan cara merubah nama Eevee tersebut sesuai dengan nama pemilik Eevee pada
serial anime Pokemon. Seperti jika kamu merubah nama Eevee kamu Sparky, maka
Eevee kamu akan menjadi Jolteon (tipe electric). Kalau kamu memberinya nama
Rainer, maka Eevee kamu akan menjadi Vaporeon (tipe air). Kalau kamu memberinya
nama Pyro, dia akan menjadi Flareon (tipe api).
Cara ini
sudah dibuktikan oleh beberapa orang yang melakukan evolusi Eevee. Terbukti dari
video-video yang telah di upload di youtube. Nah bagaimana dengan Anda? Apakah ingin
merubah Eevee sesuai keinginan atau secara acak. Selamat mencoba



Post a Comment for "Cara Evolusi Eevee di Pokemon Go Menjadi 3 Karakter Yang Berbeda"
Tinggalkan komentar Anda di Bawah Ini